Syarat dan Ketentuan
Selamat datang di www.sleepzilla.id.
Syarat & ketentuan yang ditetapkan di bawah ini mengatur pemakaian jasa terkait penggunaan situs www.sleepzilla.id. Pengguna disarankan membaca dengan seksama karena dapat berdampak kepada hak dan kewajiban Pengguna di bawah hukum.
Sleepzilla menyediakan fitur situs web dan produk serta layanan lainnya. Sleepzilla menyediakan layanan dengan mengikuti syarat dan ketentuan berikut. Dengan menggunakan layanan Sleepzilla, maka pengguna dianggap telah membaca, mengerti, memahami dan menyutujui semua isi dalam Syarat & ketentuan ini.
- Definisi
- Transaksi Pembelian
- Harga
- Tarif Pengiriman
- Jenis Barang
- Kartu Kredit
- Pengiriman Barang
- Ketentuan Lain
- Penolakan Jaminan dan Batasan Tanggung Jawab
- Ganti Rugi
- Pilihan Hukum
- Pembaharuan
1. Definisi
- Situs Sleepzilla adalah www.sleepzilla.id.
- Syarat & ketentuan adalah perjanjian antara Pengguna dan Sleepzilla yang berisikan seperangkat peraturan yang mengatur hak, kewajiban, tanggung jawab pengguna dan Sleepzilla, serta tata cara penggunaan sistem layanan Sleepzilla.
- Pengguna adalah pihak yang menggunakan layanan Sleepzilla, termasuk namun tidak terbatas pada pembeli, penjual ataupun pihak lain yang sekedar berkunjung ke Situs Sleepzilla.
- Pembeli adalah Pengguna terdaftar yang melakukan permintaan atas Barang yang dijual oleh Penjual di Situs Sleepzilla.
- Barang adalah benda yang berwujud / memiliki fisik Barang yang dapat diantar / memenuhi kriteria pengiriman oleh perusahaan jasa pengiriman Barang.
2. Transaksi Pembelian
- Pembeli wajib bertransaksi melalui prosedur transaksi yang telah ditetapkan oleh Sleepzilla. Pembeli melakukan pembayaran dan kemudian dana akan diteruskan ke pihak Payment Gateway apabila tahapan transaksi jual beli pada sistem Sleepzilla telah selesai.
- Saat melakukan pembelian Barang, Pembeli menyetujui bahwa:
- Pembeli bertanggung jawab untuk membaca, memahami, dan menyetujui informasi/deskripsi keseluruhan Barang (termasuk didalamnya namun tidak terbatas pada warna, kualitas, fungsi, dan lainnya) sebelum membuat tawaran atau komitmen untuk membeli.
- Pembeli mengakui bahwa warna sebenarnya dari produk sebagaimana terlihat di situs Sleepzilla tergantung pada monitor komputer Pembeli. Sleepzilla telah melakukan upaya terbaik untuk memastikan warna dalam foto-foto yang ditampilkan di Situs Sleepzilla muncul seakurat mungkin, tetapi tidak dapat menjamin bahwa penampilan warna pada Situs Sleepzilla akan akurat.
- Pengguna masuk ke dalam kontrak yang mengikat secara hukum untuk membeli Barang ketika Pengguna membeli suatu barang.
- Sleepzilla tidak mengalihkan kepemilikan secara hukum atas barang-barang dari Penjual kepada Pembeli.
- Pembeli memahami dan menyetujui bahwa ketersediaan stok Barang merupakan tanggung jawab Sleepzilla yang menawarkan Barang tersebut. Terkait ketersediaan stok Barang dapat berubah sewaktu-waktu, sehingga dalam keadaan stok Barang kosong, maka penjual akan menolak order, dan pembayaran atas barang yang bersangkutan dikembalikan kepada Pembeli.
- Pembeli menyetujui untuk tidak memberitahukan atau menyerahkan bukti pembayaran dan/atau data pembayaran kepada pihak lain selain Sleepzilla. Dalam hal terjadi kerugian akibat pemberitahuan atau penyerahan bukti pembayaran dan/atau data pembayaran oleh Pembeli kepada pihak lain, maka hal tersebut akan menjadi tanggung jawab Pembeli.
- Pembeli wajib melakukan konfirmasi penerimaan Barang, setelah menerima kiriman Barang yang dibeli. Sleepzilla memberikan batas waktu 2 (dua) hari setelah pengiriman berstatus “terkirim” pada sistem Sleepzilla, untuk Pembeli melakukan konfirmasi penerimaan Barang. Jika dalam batas waktu tersebut tidak ada konfirmasi atau klaim dari pihak Pembeli, maka dengan demikian Pembeli menyatakan menyetujui dilakukannya konfirmasi penerimaan Barang secara otomatis oleh sistem Sleepzilla.
- Pembeli memahami dan menyetujui bahwa setiap klaim yang dilayangkan setelah adanya konfirmasi / konfirmasi otomatis penerimaan Barang adalah bukan menjadi tanggung jawab Sleepzilla. Kerugian yang timbul setelah adanya konfirmasi/konfirmasi otomatis penerimaan Barang menjadi tanggung jawab Pembeli secara pribadi.
- Pembeli memahami dan menyetujui bahwa setiap masalah pengiriman Barang yang disebabkan keterlambatan pembayaran adalah merupakan tanggung jawab dari Pembeli.
- Pembeli memahami dan menyetujui bahwa masalah keterlambatan proses pembayaran dan biaya tambahan yang disebabkan oleh perbedaan bank yang Pembeli pergunakan dengan bank Rekening resmi Sleepzilla adalah tanggung jawab Pembeli secara pribadi.
- Sleepzilla berwenang mengambil keputusan atas permasalahan-permasalahan transaksi yang belum terselesaikan akibat tidak adanya kesepakatan penyelesaian, baik antara Sleepzilla dan Pembeli, dengan melihat bukti-bukti yang ada. Keputusan Sleepzilla adalah keputusan akhir yang tidak dapat diganggu gugat dan mengikat pihak Sleepzilla dan Pembeli untuk mematuhinya.
- Pembeli wajib melakukan pembayaran dengan nominal yang sesuai dengan jumlah tagihan yang tertera pada halaman pembayaran. Sleepzilla tidak bertanggungjawab atas kerugian yang dialami Pembeli apabila melakukan pembayaran yang tidak sesuai dengan jumlah tagihan yang tertera pada halaman pembayaran.
- Sleepzilla memiliki kewenangan melakukan perubahan status pemesanan menjadi “terkirim” apabila tidak ada pembaharuan status pengiriman dari kurir setelah 10 hari sejak resi diinput oleh Penjual dan tidak ada konfirmasi lebih lanjut dari pihak Pembeli perihal barang pesanan. Kemudian dalam jangka waktu 5 hari sejak perubahan status tersebut diatas, Sleepzilla memberikan kesempatan kepada pihak Pembeli untuk melakukan (i) konfirmasi penerimaan barang atau (ii) Komplain. Jika dalam jangka waktu 5 hari tersebut tidak ada konfirmasi penerimaan barang atau komplain apapun dari Pembeli, maka Sleepzilla memiliki kewenangan untuk menyelesaikan transaksi dan meneruskan dana kepada Penjual bersangkutan yang dianggap telah melakukan kewajibannya mengirimkan barang dan menginformasikan nomor resi pengiriman. Penyesuaian status pemesanan ini hanya akan dilakukan apabila alamat tujuan pengiriman yang tertera pada invoice pemesanan dan resi kurir telah sesuai.
3. Harga
- Harga Barang yang terdapat dalam situs Sleepzilla adalah harga yang ditetapkan.
- Pembeli memahami dan menyetujui bahwa kesalahan keterangan harga dan informasi lainnya yang disebabkan tidak terbaharuinya halaman situs Sleepzilla dikarenakan browser/ISP yang dipakai Pembeli adalah tanggung jawab Pembeli.
- Dengan melakukan pemesanan melalui Sleepzilla, Pengguna menyetujui untuk membayar total biaya yang harus dibayarkan sebagaimana tertera dalam halaman pembayaran, yang terdiri dari harga barang, ongkos kirim, dan biaya-biaya lain yang mungkin timbul dan akan diuraikan secara tegas dalam halaman pembayaran. Pengguna setuju untuk melakukan pembayaran melalui metode pembayaran yang telah dipilih sebelumnya oleh Pengguna.
- Situs Sleepzilla untuk saat ini hanya melayani transaksi penjualan Barang dalam mata uang Rupiah.
4. Tarif Pengiriman
Pembeli memahami dan mengerti bahwa Sleepzilla telah melakukan usaha sebaik mungkin dalam memberikan informasi tarif pengiriman kepada Pembeli berdasarkan lokasi secara akurat, namun Sleepzilla tidak dapat menjamin keakuratan data tersebut dengan yang ada pada cabang setempat. Pengguna memahami dan menyetujui bahwa selisih biaya pengiriman Barang adalah di luar tanggung jawab Sleepzilla.
5. Jenis Barang
Berikut ini adalah daftar jenis Barang yang diperdagangkan pada Situs Sleepzilla adalah produk kaur busa/ matras, matras set (divan, headboard/sandaran dan matras) aksesories tempat tidur (produk bedding) yaitu pelindung matras, Comfort booster (penutup untuk menambah kenyamanan matras), sprei, duvet, dan bed cover.
6. Pembayaran
- Pengguna dapat memilih untuk mempergunakan pilihan metode pembayaran menggunakan kartu kredit / debit atau bank transfer untuk transaksi pembelian barang melalui Situs Sleepzilla.
- Transaksi pembelian barang dengan menggunakan kartu kredit / debit dan bank transfer wajib mengikuti syarat dan ketentuan yang diatur oleh Sleepzilla dan mempergunakan kurir/logistik yang disediakan dan terhubung dengan Situs Sleepzilla.
- Apabila terdapat transaksi pembelian barang dengan menggunakan kartu kredit yang melanggar ketentuan hukum dan/atau syarat ketentuan Sleepzilla, maka Sleepzilla berwenang untuk membatalkan transaksi dan/atau melalui jalur hukum dan uang pembayaran akan dikembalikan kepada pihak yang berwenang.
7. Pengiriman Barang
- Batas waktu maksimal untuk Sleepzilla merespon pemesanan yang masuk melalui www.sleepzilla.id adalah dalam 2 hari kerja di jam kerja yaitu 07.30 – 16.30 WIB. Pengiriman Barang dalam sistem Sleepzilla pada sebagian wilayah ditangani oleh Sleepzilla atau menggunakan jasa perusahaan ekspedisi yang telah mendapatkan verifikasi rekanan Sleepzilla.
- Estimasi waktu pengiriman untuk pesanan yang berada di pulau yang sama dengan cabang Sleepzilla yaitu 7 – 10 Hari. Sedangkan Estimasi waktu pengiriman untuk pesanan yang berada di luar pulau dari alamat cabang Sleepzilla maksimal selama 1 Bulan atau sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan oleh jasa layanan pengiriman barang tersebut.
- Setiap ketentuan berkenaan dengan proses pengiriman Barang adalah wewenang sepenuhnya penyedia jasa layanan pengiriman Barang.
- Penjual wajib memenuhi ketentuan yang ditetapkan oleh jasa layanan pengiriman barang tersebut dan bertanggung jawab atas setiap Barang yang dikirimkan.
- Pengguna memahami dan menyetujui bahwa setiap permasalahan yang terjadi pada saat proses pengiriman Barang oleh penyedia jasa layanan pengiriman Barang adalah merupakan tanggung jawab penyedia jasa layanan pengiriman.
8. Ketentuan Lain
- Apabila Pengguna mempergunakan fitur-fitur yang tersedia dalam situs Sleepzilla maka Pengguna dengan ini menyatakan memahami dan menyetujui segala syarat dan ketentuan yang diatur.
- Segala hal yang belum dan/atau tidak diatur dalam syarat dan ketentuan khusus dalam fitur tersebut maka akan sepenuhnya merujuk pada syarat dan ketentuan Sleepzilla secara umum.
9. Pengembalian Produk
- Kami memberikan garansi 10 tahun produk Sleepzilla Springbed hanya berlaku untuk Pegas, terhitung dari tanggal pembelian.
- Garansi tidak berlaku untuk penggantian kain, cotton sheet, polyester, kaki divan, atau rangka kayu.
- Garansi batal/tidak berkalu apabila :
- Kartu garansi hilang atau tidak disertakan.
- Springbed Sleepzilla pernah direparasi pihak lain.
- Kerusakan terjadi karena terbakar, terkena air, terlupat, atau karena kecerobohan lainnya.
- Garansi tidak berlaku apabila tanggal pembelian tidak diisi
- Kartu garansi dapat diisi lengkap dan dikirimkan ke :
Dynasti Indomegah
email : bm@sleepzilla.id / Ph. (031) 8050 868 /PO Box. 4069
Surabaya – Indonesia
- Pengembalian atau penggantian produk dapat dilakukan apabila jenis produk dan ukuran barang yang dikirimkan tidak sesuai dengan pesanan.
- Biaya pengiriman barang yang dikembalikan ditanggung oleh pembeli.
10. Penolakan Jaminan Dan Batasan Tanggung Jawab
Sleepzilla selalu berupaya untuk menjaga Layanan Sleepzilla aman, nyaman, dan berfungsi dengan baik, tapi kami tidak dapat menjamin operasi terus-menerus atau akses ke Layanan kami dapat selalu sempurna. Informasi dan data dalam situs Sleepzilla memiliki kemungkinan tidak terjadi secara real time. Pengguna setuju bahwa Pengguna memanfaatkan Layanan Sleepzilla atas risiko Pengguna sendiri, dan Layanan Sleepzilla diberikan kepada Pengguna pada “SEBAGAIMANA ADANYA” dan “SEBAGAIMANA TERSEDIA”.
Sejauh diizinkan oleh hukum yang berlaku, Sleepzilla (termasuk Induk Perusahaan, direktur, dan karyawan) adalah tidak bertanggung jawab, dan Pengguna setuju untuk tidak menuntut Sleepzilla bertanggung jawab, atas segala kerusakan atau kerugian (termasuk namun tidak terbatas pada hilangnya uang, reputasi, keuntungan, atau kerugian tak berwujud lainnya) yang diakibatkan secara langsung atau tidak langsung dari :
- Penggunaan atau ketidakmampuan Pengguna dalam menggunakan Layanan Sleepzilla.
- Harga, Pengiriman atau petunjuk lain yang tersedia dalam layanan Sleepzilla.
- Keterlambatan atau gangguan dalam Layanan Sleepzilla.
- Kelalaian dan kerugian yang ditimbulkan oleh Pengguna.
- Kualitas Barang.
- Pengiriman Barang.
- Pelanggaran Hak atas Kekayaan Intelektual.
- Pencemaran nama baik pihak lain.
- Setiap penyalahgunaan Barang yang sudah dibeli pihak Pengguna.
- Kerugian akibat pembayaran tidak resmi kepada pihak lain selain ke Rekening Resmi Sleepzilla, yang dengan cara apa pun mengatas-namakan Sleepzilla ataupun kelalaian penulisan rekening dan/atau informasi lainnya dan/atau kelalaian pihak bank.
- Pengiriman untuk perbaikan barang yang bergaransi resmi dari pihak Sleepzilla. Pembeli dapat menghubungi Sleepzilla di Nomor contact yang tertera di Website atau di media social Sleepzilla dengan mengirimkan bukti kartu garansi dan faktur pembelian.
- Virus atau perangkat lunak berbahaya lainnya (bot, script, automation tool selain fitur Gold Merchant, hacking tool) yang diperoleh dengan mengakses, atau menghubungkan ke layanan Sleepzilla.
- Gangguan, bug, kesalahan atau ketidakakuratan apapun dalam Layanan Sleepzilla.
- Kerusakan pada perangkat keras Pengguna dari penggunaan setiap Layanan Sleepzilla.
- Isi, tindakan, atau tidak adanya tindakan dari pihak ketiga, termasuk terkait dengan Produk yang ada dalam situs Sleepzilla yang diduga palsu.
- Adanya tindakan peretasan yang dilakukan oleh pihak ketiga kepada akun pengguna.
11. Ganti Rugi
Pengguna akan melepaskan Sleepzilla dari tuntutan ganti rugi dan menjaga Sleepzilla (termasuk Induk Perusahaan, direktur, dan karyawan) dari setiap klaim atau tuntutan, termasuk biaya hukum yang wajar, yang dilakukan oleh pihak ketiga yang timbul dalam hal Pengguna melanggar Perjanjian ini, penggunaan Layanan Sleepzilla yang tidak semestinya dan/ atau pelanggaran Pengguna terhadap hukum atau hak-hak pihak ketiga.
12. Pilihan Hukum
Perjanjian ini akan diatur oleh dan ditafsirkan sesuai dengan hukum Republik Indonesia, tanpa memperhatikan pertentangan aturan hukum. Pengguna setuju bahwa tindakan hukum apapun atau sengketa yang mungkin timbul dari, berhubungan dengan, atau berada dalam cara apapun berhubungan dengan situs dan/atau Perjanjian ini akan diselesaikan secara eksklusif dalam yurisdiksi pengadilan Republik Indonesia.
13. Pembaharuan
Syarat & ketentuan mungkin di ubah dan/atau diperbaharui dari waktu ke waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya. Sleepzilla menyarankan agar Pengguna membaca secara seksama dan memeriksa halaman Syarat & ketentuan ini dari waktu ke waktu untuk mengetahui perubahan apapun. Dengan tetap mengakses dan menggunakan layanan Sleepzilla, maka pengguna dianggap menyetujui perubahan-perubahan dalam Syarat & ketentuan.


